Tips Awet Muda

Wednesday, January 7, 2015

6 Tips Agar Awet Muda Tanpa Harus Operasi Plastik

Awet muda dengan cara alami tanpa harus melakukan operasi plastik bukanlah hal yang mustahil apabila anda tahu dan konsisten melakukan perawatan terhadap kulit anda. Biang kerok atau masalah yang sering dihadapi oleh sebagain orang biasanya adalah penuaan dini pada kulit sehingga hal ini akan membuat seseorang terlihat lebih cepat tua. (Baca : 7 Tanda-Tanda Penuan Dini Pada Kulit )

Bagi orang yang mempuyai uang yang banyak biasanya untuk menjadi awet muda bukanlah perkara yang sulit karena mereka bisa melakukan operasi plastik atau perawatan yang super mahal. Namun hal ini sangat tidak dianjurkan karena bisa berdampak buruk bagi kesehatan kita loh, lebih baik kita merubah gaya dan pola hidup yang tidak sehat agar tetap bisa awet muda.

6 Tips Agar Awet Muda Tanpa Harus Operasi Plastik

Nah, bagi anda yang masih bingung bagaimana caranya agar awet muda tanpa harus melakukan operasi plastik. Simak tulisan dibawah ini mengenai enam tips agar awet muda tanpa harus operasi plastik.

1. Melembapkan
Setiap hari kulit juga butuh makan loh jadi jangan sepelekan hal ini jika ingin mempunyai kulit yang sehat. Setelah mencukupi kebutuhan nutrisi kulit usahakan untuk selalu memakai pelembab agar kulit tidak kering. Kandungan didalam pelembab kulit biasanya bisa mencegah munculnya keriput dan garis-garis kerut lainya sehinggga kulit selalu tampak bercahaya, sehat dan awet muda. Pelembab bukan hanya untuk kulit kering saja tetapi juga wajib digunakan walaupun kulit anda tidak kering.

2. Hindari paparan sinar matahari!
Sinar matahari merupakan musuh utama bagi kesehatan kulit sehingga sebisa mungkin untuk menghindari paparan sinar matahri secara langsung karena bisa menyebabkan luka bakar, hiperpigmentasi, keriput dan bintik-bintik hitam pada kulit. Namun bagi anda yang selalu terpapar sinar matahari karena tuntutan pekerjaan maka sebisa mungkin menggunakan tabir surya untuk menangkal dampak buruk dari sinar matahari.

3. Makan makanan sehat
Pola makan yang tidak sehat ternyata juga menentukan dan mempengaruhi kesehatan kulit kita loh sehingga mulai dari sekarang biasakanlah untuk menjalani pola makan dan hidup yang sehat agar nutrisi kulit terpenuhi sehingga anda akan terlihat awet muda tanpa harus melakukan operasl plastik. Salah satu makanan yang bisa menyebabkan penuaan dini adalah makanan berminyak dan junkfood. (Baca : Mau Awet Muda ? Konsumsi 12 Makanan Ini )

4. Jaga kulit Anda!
 Merawat dan menjaga kesehatan kulit memang dibutuhkan kesabaran dan harus konsisten agar benar-benar mendapatkan hasil yang maksimal. Perhatikan masalah yang timbul pada kulit anda dan jangan sepelekan hal tersebut, bahkan jika memang sulit diatasi segera konsultasikan kepada dokter kulit.

5. Air
 Air merupakan suatu kebutuhan bagi manusia bahkan tak ada manusia yang bisa hidup tanpa adanya air. Air memiliki sejuta manfaat yang menyehatkan bagi tubuh sehingga tak heran apabila banyak yang menganjurkan untuk minum delapan gelas dalam satu hari. Ternyata selain menyehatkan, air putih yang dikonsumsi sehari-hari juga bisa mencegah kulit dari penuaan dini dan mengeluarkan semua kotoran dari kulit sehingga kulit akan selalu awet muda.

 6. Tidur yang cukup
 Tidur merupakan cara tubuh untuk beristirahat dan memperbaiki sel-sel yang rusak sehingga didalam sehari seseorang harus mendapatkan tidur selama delapan jam sehari. Seseorang yang tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup biasanya akan berpengaruh pada kesehatan mereka salah satunya adalah menyebabakan kulit menjadi kusam bahkan keriput apabila dalam jangka waktu panjang. So, berhentilah begadang dan mulailah menjalani pola hidup yang sehat dengan tidur yang cukup.

Itulah 6 tips agar awet muda tanpa harus operasi plastik. Bagaimana apakah anda punya rahasia tersendiri agar selalu tampak awet muda ? jika iya silahkan share dan berbagi di kolom komentar.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 6 Tips Agar Awet Muda Tanpa Harus Operasi Plastik

0 comments:

Post a Comment