Tips Awet Muda

Monday, August 29, 2016

Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami Dan Cepat

Wajah adalah bagian tubuh yang sangat-sangat berharga perannya dalam kehidupan. Coba bayangkan kalau kita gak ada wajah, wah pasti serem ya ladies. Nah biasanya untuk kecantikan banyak dari wanita maupun pria memakai produk-produk kecantikan yang bisa memoles muka agar terlihat lebih menarik dan putih merona. 
 
Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami Dan Cepat


Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami Dan Cepat - banyak juga sebagian orang lebih memilih bahan tradisional karena bahan tersebut secara alami dapat memberikan kecantikan yang luar biasa. Lagipula tidak begitu sulit mencari bahan alami yang pasti sangat murah dan tidak harus menguras kantong. Dibanding harus memakai produk kecantikan yang belum tentu aman bahan-bahannya. Cara alami adalah cara yang tepat untuk solusi kecantikan wajah.

Mengapa sebagian orang lebih memilih cara alami untuk mencerakan kulit wajahnya? Karena bahan alami tidak akan beresiko tinggi untuk kulit wajah. Tidak ada bahan kimia yang tercampur kedalamnya dan sudah jelas sangat aman digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Memiliki kulit wajah yang putih dan bersih tentu saja dapat meningkatkan kepercayaan diri setiap orang, terlebih lagi memiliki wajah yang putih dan bersih dapat di persepsikan bahwa orang tersebut memiliki kulit yang sehat. Kesehatan kulit wajah  masih menjadi perhatian penting bagi kebanyakan orang baik pria ataupun wanita karena tentu saja setiap orang ingin tampil dengan wajah yang putih dan bersih.

Penampilan memang selalu menjadi yang utama kan ladies. Nah oleh karena itu, dibutuhkan perawatan yang rutin dan dibutuhkan kekonsistenan dalam mendapatkan hasilnya. Sebab cara alami bukanlah instan dan perlu melakukan perawatan dengan sehat dan benar. Dari pada bingung nih bahan alami apasaja yang bisa dijadikan bahan kecantikan wajah, yuk simak ulasan cara mencerahkan kulit wajah secara alami dan cepat berikut ini :

1.Madu,Teh dan Tepung Beras
Cara mencerahkan wajah secara alami hanya dengan madu, teh dan tepung beras? Bagaimana caranya? Nah kita jelaskan dulu manfaat dari madu yan ladies, madu merupakan bahan alami yang sangat baik untuk moisturizing sedangkan teh sangat baik menterapi kulit wajah hingga menjadi sehat dan yang terahir tepung beras dapat dijadikan sebagai bahan scrub yang mampu memberikan kelembutan pada kulit.

Nah bagaimana jika ketiga bahan tersebut disatukan? Caranya sangat mudah, cukup siapkan secangkir teh dingin, lalu siapkan juga tepung beras sekitar 2 Sdm dan madu ½ sendok maka saja. Setelah siap semua bahan campurkan bahan ayng sudah disiapkan tada kedalam satu mangkuk kemudian aduk sampai menjadi sebuah pasta.
Kemudian oleskan kewajah secara merata sambil digosong lembut dengan gerakan memutar. Setelah 20 menit, bilas menggunakan air bersih.

2. Pepaya
Cara yang stu ini hanya menggunakan ppepaya. Pepaya juga menjadi solusi terbaik untuk membuat kulit wajah tampak cerah. Seperti yang kita ketahui pepaya sangat bermanfaat untuk kecantikan maupun untuk kesehatan. Buah yang satu ini seringkali dikonsumsi untuk melancarkan BAB pada seseorang. Bukan hanya kesehatan, kecantikan pun acapkali seseorang menggunakan pepaya seabgai alternatifnya.

Tidak perlu dibuat masker untuk mendapatkan kecerahan wajah, hanya dengan mengonsumsi buah pepaya anda akan mendapatkan manfaatnya ladies. Tapi ingat makanlah buah pepaya setiap hari hanya dengan porsi yang cukup. Jangan berlebbian ya, sebab sesuatu yang berlebihan itu tidak akan baik untuk kesehatan. Mengonsumsi buah pepaya setiap hari dapat membersihkan dan jelas akan membuat wajah akan nampak lebih cerah dan bersih.

3. Tomat dan Kunyit
Cara yang berikut ini adalah tomat dan kunyit. Sudah tidak asing lagi kan  dengan kedua bahan tersebut? Ya, bahan yang acapkali kita temukan didapur ini ternyata sangat bermanfaat untuk mencerahkan wajah ladies. Kadungan nutrisi didalam kunyit mampu meyehatkan kulit kitaa dan tomat banyak mengandung air yang mampu membersihkan noda-noda hitam diwajah.

Cara membuat masker ini sangat mudah ladies, cukup siapkan sedikit kunyit yang sudah diparut halus, kunyitnya sedikit saja ya ladies hanya seujung jari saja dan kemudian siapkan tomat yang sudah diblender, dan tomat yang diblender adalah tomat yang berukuran besar dan ditambah sedikit air ya. Setelah itu, campurkan kedua bahan yang sudah dihaluskan tadi dalam satu mangkuk, aduk rata sampai membentuk pasta.

Setelah semua siap, aplikasikan pasta tersbut kewajah anda secara tebal dan merata. Dengan begitu kandungan yang ada dikunyit dan tomat akan meresap kekulit wajah sehingga menjadikan kulit tetap sehat dan cerah. Biarkan selama 15 menit lalu bilas menggunakan air hangat.

4. Kulit Lemon dan Kulit Jeruk
Cara mencerahkan wajah hanya dengan kulit lemon dan jeruk. Sudah banyak sekali artikel yang membahas tentang manfaat kulit lemon dan jeruk ini. Jadi tak heran jika seringkali kedua buah ini dijadikan sebagai lternatif kecantikan. Selain itu, masih banyak lagi manfaat lainnya dari kulit jeruk dan lemon ini. Namun kita tidak akan membahas manfaat lain dari kedua buah tersebut, melainkan mambahas tentang manfaat kulit keduanya untuk wajah.

Nah cara meracik bahan alami ini sangat mudah, yang pertama anda hanya perlu memarut kulit jeruk tersebut sampai halus. Setelah itu, jemur parutan kulit lemon dan jeruk tadi selama dua jam. Setelah kering, campurkan bubuk kulit buah tersbut dengan susu murni yang cair. Oles ke wajah dan tunggu selam 15 menit dan bilas menggunakan air hangat.

5. Bengkuang
Bengkuang juga mendajdi deretan cara alami yang ampuh mencerahkan wajah. Cara membuat masker bengkuang sangatlah mudah, hanya dibutuhkan air dari bengkuang untuk wajah. Caranya? Anda cukup siapkan bengkuang yang sudah sikupas lalu parut sampai halus dan kemudian ambil airnya.

Poin yang ampuh mencerahkan wajah adalah endapan dari air bengkuang ladies. Jadi ambil air dan biarkan selama 30 menit agar air bengkuang menhasilkan endapan. Nah endapan itulah yang bisa anda gunakan untuk wajah anda.aplikasikan endapan kewajah hingga leher biarkan hingga mengering dengan sendirinya. Lalu bilas, dan keringkan menggunakan handuk yang berbahan lembut ya ladies. Lakukan perawatan ini seminggu sekali saja.

6. Susu
Cara mencerahkan wajah dengan susu. Cukup membasuh wajah anda dengan air susu tersebut. Susu sangat bermanfaat untuk kecantikan, sebab susu memiliki kandungan yang mampu melawan flek hitam sehingga menjadikan kulit menjadi cerah dan noda hitam tersamarkan.

Cantik nggak perlu mahal kan ladies, banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kecantikan dan wajah yang cerah merona. Nah itulah sederetan cara alami yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkan kecantikan yang sesungguhnya. Tidak peru repot mecari kesana-sini cukup meracik sendiri dirumah dengan santai. Kulit sehat dan wajah pun bersinar. Selamat mencoba dan semoga bermafaat.


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami Dan Cepat

0 comments:

Post a Comment